Lomba Desain Batik Kencana BKKBN Hadiah 50 Juta

Advertisements

Lomba Desain Batik Kencana BKKBN Hadiah 50 Juta – Halo teman lombapad, pada kesempatan kali ini admin akan berbagi info lomba desain berupa batik kencana yang diselenggarakan oleh BKKBN dan didukung oleh Bank Rakyat Indonesia (BRI). Dalam lomba desain batik kencana yang dikemas dalam tema cinta batik cinta keluarga ini kamu diminta untuk membuat desain batik dan dikirimkan ke panitia lomba.

Lomba Desain Batik Kencana BKKBN Hadiah 50 Juta
Lomba Desain Batik Kencana BKKBN Hadiah 50 Juta

Bicara soal hadiah, lomba desain pihak panitia BKKBN atau badan kependudukan dan keluara berencana ini memberikan hadiah berupa trophy, piagam dan uang sebesar total 50 Juta Rupiah untuk para pemenangnya, hadiahnya besar banget gak main-main ini mah!

Read More
ADV

Oh iya, lomba desain batik kencana ini diselenggarakan oleh Dharma Wanita Persatuan (DWP) BKKBN PUSAT, Direkotorat Pemberdayaan Ekonomi Keluarga ( DITPEMKON) dan didukung oleh BRI (Bank Rakyat Indonesia). Untuk info lengkap lombanya bisa kamu dapatkan di bawah ini!

Info Lomba Desain Batik Kencana BKKBN Hadiah 50 Juta Selengkapnya

Tentang Lomba :

Lomba desain batik kencana

Penyelenggara Lomba : 

BKKBN

Tema Lomba : 

Cinta Batik Cinta Keluarga

Waktu / Tempat Lomba :

Paling lambat karya diterima tanggal 4 Mei 2020
Pengumuman pemenang : 18 Mei 2020

Hadiah Lomba :

  • Juara 1 berhak atas hadiah uang Rp.25.000.000
  • Juara 2 berhak atas hadiah uang Rp.15.000.000
  • Juara 3 berhak atas hadiah uang Rp.10.000.000
  • Setiap pemenang juga akan mendapatkan hadiah berupa sertifikat dan trophy

Cara Mengikuti Lomba : 

  1. Buat desain batik yang menggambarkan logo baru BKKBN dan memperhatikan proporsi logo,  karya harus orisinil bukan tiruan dan belum pernah diikutsertakan dalam lomba lainnya
  2. Desain motif batik harus dikerjakan diatas kertas A3, pengerjaan bisa manual atau digital
  3. Lengkapi dengan deskripsi singkat yang berupa judul karya, sumber ide dan alasannya, bahan pewarna dan proses pembuatannya yang dinarasikan di atas kertas HVS (A4) menggunakan huruf arial 12pt spasi 1.5 (maksmal 3 lembar)
  4. Kirimkan hasil karya desain batik kamu, deskripsi dan data diri kamu kedalam amplop coklat (A3) diberikan tulisan LOMBA DESAIN BATIK KENCANA BKKBN dibagian atas kanan amplop dan dikirimkan melalui jasa kirim barang  ke alamat Direktorat pemberdayaan ekonomi keluarga (DITPEMKON) gedung halim 2 lantai 1  BKKBN jl permata no 1, Halim Perdana Kusuma Jakarta Timur 13650
  5. Pengiriman karya bisa melalui email ke : [email protected] dengan subyek LOMBA DESAIN BATIK KENCANA BKKBN
  6. Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat

Sumber Info Lomba :

https://bit.ly/2y2JbPI

Segera buat desain kamu, dan ikutsertakan dalam lomba desain ini, semoga karya kamu yang jadi pemenangnya, semoga sukses!

Related posts

Leave a Reply